ProgrammerZamanNow/qna

Aman atau tidak

Opened this issue · 1 comments

Permisi bang Eko, saya mau tanya

Saya ditemui oleh orang seperti sales aplikasi. Dan dimintai tolong untuk mendownload aplikasi tersebut. Katanya ingin kejer target harian. Saya niatnya baik yaa saya tolong. Saya download aplikasinya, dan mulai register. Sebelum register saya dimintai nomor yang akan digunakan untuk membuat akun oleh orangnya. Dan pada tahap register, pada bagian referral itu udah langsung terisi dengan kode referal. Pertanyaan pertama, apakah itu mungkin dengan memberi nomor telepon, dan saat register dengan nomor telepon tersebut langsung autofilled kdoe referall? Selanjutnya dari aplikasi meminta verifikasi dengan ktp dan foto selfie.

Note: Aplikasi sangat terkenal dan sering digunakan umum. Yang saya takutkan adalah saat menyebutkan nomor telepon, data saya terbaca dan bisa diambil ktp dan selfienya. Terima kasih bang Eko

Autofill kode refereal memungkinkan jika memang ada link "khusus" yang di berikan oleh orang sales, biasanya pada link tersebut terdapat "kode referal" nya, bisa lihat di https://developer.android.com/google/play/installreferrer/library