simplinnovation

Praktisi Mengajar 2023

  • Kelas: Pemrograman Web
  • Program Studi: Sistem Informasi
  • Perguruan Tinggi: Universitas Persada Indonesia Y.A.I
  • Dosen: Drs. Ahmad Rosadi, M.Kom
  • Praktisi: Lintang Wisesa Atissalam, S.Si

1. PHP Variables & Data Types

Pertemuan 1 dilaksanakan secara daring pada Senin, 29 Mei 2023 membahas seputar dasar pemrograman PHP. Materi teknis diawali dengan instalasi PHP via native maupun bundle XAMPP, dilanjutkan mengenal variabel dan tipe data pada PHP.

Video


2. PHP Functions, Conditions & Loops

Pertemuan 2 dilaksanakan secara daring pada Senin, 5 Juni 2023 membahas seputar pemanfaatan function, conditional statements di PHP menggunakan if-else dan switch, serta iterasi (looping) menggunakan for loops, while loops, do...while loops dan foreach.

Video


3. PHP Object Oriented Programming

Pertemuan 3 dilaksanakan secara daring pada Senin, 12 Juni 2023 membahas seputar Object Oriented Programming (OOP) pada PHP. Mahasiswa dikenalkan pada konsep class, object, constructor, destructor, inheritance, access modifier dan abstract class.

Video


4. PHP Data Object & CRUD MySQL

Pertemuan 4 dilaksanakan secara daring pada Kamis, 22 Juni 2023 membahas seputar PHP Data Object (PDO) serta transaksi data ke relational database management system (RDBMS) MySQL. Materi teknis diawali dengan overview basic MySQL query seperti membuat database, membuat table, memasukkan data, mengambil data, mengedit dan menghapus data. Kemudian dilanjutkan penerapan PDO di PHP untuk operasi Create Read Update Delete (CRUD) MySQL.

Video


5. PHP MVC & Laravel Framework

Pertemuan 5 dilaksanakan secara daring pada Senin, 26 Juni 2023 membahas seputar konsep software design pattern Model-View-Controller (MVC), penggunaan Composer, penerapan Autoloader dan memulai proyek PHP berbasis framework Laravel.

Video