/bebras-pandai

Aplikasi belajar Computational Thinking oleh bebras.org

Primary LanguageDart

🦫 Bebras Pandai

Repositori ini berisi kumpulan "peralatan" yang digunakan untuk menunjang Tantangan Bebras Indonesia & Gerakan Pandai

Aplikasi

Bebras Pandai adalah aplikasi yang dikembangkan oleh IA-TOKI untuk mendukung pembelajaran Computational Thinking supaya lebih tersebar luas ke seluruh pelosok Indonesia. 🇮🇩🇮🇩🇮🇩


Fitur

Ada 2 fitur yang didukung & dikembangkan di aplikasi ini

  • Lihat / Cetak Materi : berisikan segala materi yang bisa Anda pelajari terkait Tantangan Bebras
  • Ikut Latihan Mingguan : mini Tantangan Bebras dengan soal (Bebras Task) yang selalu diperbarui tiap minggunya untuk mengasah kemampuan Computational Thinking Anda

Pengembangan Perangkat Lunak

Silahkan menuju app untuk mengakses direktori utama aplikasi.

Struktur Direktori

.
├── .github              # github related script
├── app                  # main app directory
├── data                 # data for mockup, schema, etc
|   ├── ..
|   ├── materials        # materials metadata like buku bebras, podcast files, presentations, etc
│   └── question_bank    # example of Bebras Task data
├── docs                 # contains any documentation & its supporting files
|   ├── ..
│   └── assets           # image file et al. used in the documentation
└── utils                # utility tools directory
    ├── ..
    └── scripts          # any script to automate the operational

Kita menggunakan arsitektur monorepo di repositori ini. Selain app sebagai direktori utama, terdapat bagian-bagian lain untuk mempermudah/mengotomatisasi operasional.

Kontribusi

Silahkan menuju CONTRIBUTING.md mengenai penjelasan cara berkontribusi.


Glosarium

Tantangan Bebras Indonesia

tautan: https://bebras.or.id/v3/
alt text

Tantangan Bebras Indonesia adalah kompetisi yang dilaksanakan secara online dan serentak dengan memberikan soal-soal yang telah dipersiapkan dalam Workshop Bebras Internasional, pada periode bebras week di minggu kedua bulan November.
Tantangan Bebras Indonesia dibagi dalam 4 kategori, yaitu:

  • siKecil, untuk siswa SD dan yang sederajat kelas 3 atau lebih muda
  • Siaga, untuk siswa SD dan yang sederajat kelas 4-6
  • Penggalang, untuk siswa SMP dan yang sederajat
  • Penegak, untuk siswa SMA dan yang sederajat

Note

Bagaimana cara ikut serta pada Tantangan Bebras?

Sekolah mendaftarkan siswanya pada Biro bebras yang daftar dan kontaknya dapat diakses di http://bebras.or.id/v3/bebras-biro/


Gerakan Pandai

tautan: https://pandai.bebras.or.id/
alt text

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Bebras Indonesia dengan dukungan google.org untuk menebarkan dan mengajarkan penguasaan Computational Thinking kepada 2 juta siswa, melalui 22.000 guru berbagai mapel di 22 daerah di Indonesia.


Lisensi

Karya ini dilisensikan di bawah Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International (CC BY-NC-SA 4.0)
CC BY-NC-SA 4.0
Hal ini berarti Anda bebas untuk menggunakan dan mendistribusikan karya ini, dengan ketentuan:

  • Attribution: Apabila Anda menggunakan materi-materi pada karya ini, Anda harus memberikan kredit dengan mencantumkan sumber dari materi yang Anda gunakan.
  • NonCommercial: Anda tidak boleh menggunakan karya ini untuk keperluan komersial, seperti menjual ulang karya ini.
  • ShareAlike: Apabila Anda mengubah atau membuat turunan dari materi-materi pada karya ini, Anda harus menyebarluaskan kontribusi Anda di bawah lisensi yang sama dengan karya asli.

Didukung Oleh

IA TOKI

Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia

Bebras Internasinal

Google.org