/eas-analitika-bisnis

EAS mata kuliah analitika bisnis. Mengimplementasikan Genetic Algorithm dan Google OR-tools untuk traveling salesman problem pada 15 dataset TSPLIB. Membandingkan hasilnya dengan hasil algoritma SOS dan DSOS pada paper "Discrete symbiotic organisms search algorithm for travelling salesman problem (https://doi.org/10.1016/j.eswa.2017.06.007)".

Primary LanguagePython

EAS Analitika Bisnis

Tentang

EAS mata kuliah analitika bisnis. Mengimplementasikan Genetic Algorithm dan Google OR-tools untuk traveling salesman problem pada 15 dataset TSPLIB. Membandingkan hasilnya dengan hasil algoritma SOS dan DSOS pada paper "Discrete symbiotic organisms search algorithm for travelling salesman problem" (https://doi.org/10.1016/j.eswa.2017.06.007).

Buka Instan

Kode tidak akan bisa dijalankan tanpa dataset.py

Buka di Google Colab

Pemasangan

Paket ortools tidak tersedia pada lingkungan anaconda maupun conda. Google ortools hanya tersedia pada lingkungan official python (pypi). Sehingga untuk memasang dependensi dan menjalankan kode diperlukan pip. Secara bawaan pip akan turut dipasang saat python dipasang.

Pertama buka console atau terminal pada folder program(eas-analitika-bisnis-main). Pada windows cara paling mudah adalah dengan membuka folder program pada windows explorer lalu menekan tombol shift dan klik kanan mouse secara bersamaaan. Akan muncul pilihan Open PowerShell window here / Open Command prompt window here. Pilih pada pilihan tersebut untuk membuka folder pada console.

Menggunakan Virtualenv (Disarankan)

Jika ingin memasang program pada lingkungan virtualenv(terisolasi) silahkan jalankan perintah berikut pada console.

python3 -m venv venv
# atau
python -m venv venv
# atau
virtualenv3 venv
# atau
python3 -m virtualenv venv

Masuk ke virtual environments

venv\Scripts\activate # pada Windows
source venv/bin/activate # pada *nix os

Memasang dependensi dengan pip

pip install -r requirements.txt

Pemasangan Langsung

Jika ingin memasang program pada lingkungan global silahkan jalankan perintah berikut pada console.

Memasang dependensi dengan pip

pip install -r requirements.txt

Penggunaan

Terdapat dua jenis program, yang ditulis dalam format jupyter notebook (EAS.ipynb) dan dalam format python pada umumnya (eas.py). Notebook dapat dibuka dengan aplikasi Jupyter lab atau notebook. Sedangkan eas.py dapat dibuka pada aplikasi yang mendukung lingkungan IPython, kami telah menyertakan IDE dengan nama spyder.

Menggunakan Jupyter lab atau notebook

Buka Jupyter lab atau notebook dengan menjalankan perintah berikut pada console yang digunakan saat pemasangan.

jupyter lab EAS.ipynb # Jika menggunakan Jupyter-lab
jupyter notebook EAS.ipynb # Jika menggunakan Jupyter-notebook

Tunggu sebentar dan browser akan membuka notebook EAS.ipynb

Menggunakan Sypder

Buka Sypder IDE dengan menjalankan perintah berikut pada console yang digunakan saat pemasangan.

spyder -p "."

Tunggu sebentar dan sypder akan terbuka.