Nama : Muhammad Hanan
NIM : 13521041
Program ini berfungsi untuk mencari solusi-solusi yang memungkinkan untuk permainan 24 (24 Game) dengan Algoritma Brute Force.
Permainan kartu 24 adalah permainan kartu aritmatika dengan tujuan mencari cara untuk mengubah 4 buah angka random sehingga mendapatkan hasil akhir sejumlah 24. Permainan Kartu 24 biasa dimainkan dengan menggunakan kartu remi. Kartu remi terdiri dari 52 kartu yang terbagi menjadi empat suit (sekop, hati, keriting, dan wajik) yang masing-masing terdiri dari 13 kartu (As, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, Jack, Queen, dan King). Yang perlu diperhatikan hanyalah nilai kartu yang didapat (As, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, Jack, Queen, dan King). As bernilai 1, Jack bernilai 11, Queen bernilai 12, King bernilai 13, sedangkan kartu bilangan memiliki nilai dari bilangan itu sendiri. Pengubahan nilai dilakukan dengan menggunakan operasi dasar matematika, yaitu penjumlahan, pengurangan, perkalian, divisi dan tanda kurung. Setiap kartu harus digunakan sekali dan urutan penggunaannya bebas. Setiap solusi dari program bersifat identik.
- Buka terminal dan arahkan ke directory file main.c (../Tucil1_13521041/src)
- Ketik gcc main.c -o ../bin/main kemudian enter
- Ketik ../bin/main
- Program akan jalan pada terminal
Catatan : Input keyboard untuk program hanya menerima A, a, 2, 3, 4, 5, 6, 7, 8, 9, 10, J, j, Q, q, K, k.